Kamis, 07 Juni 2012

PROPOSAL RENOVASI

 PROPOSAL RENOVASI MUSHOLA AT-TAQWA
BUKIT MELATI BLOK E. RW.022 
PERUMNAS SENDANGMULYO


Hanyalah yang memakmurkan masjid2 Allah ialah orang-orang yang beriman 
kepada Allah dan hari kemudian, serta tetap mendirikan sholat, menunaikan 
zakat dan tidak takut (kepada siapapun) selain kepada Allah,
 maka merekalah orang-orang  yang diharapkan termasuk 
golongan orang2 yang mendapat petunjuk. (QS. 9:18)    


السلام عليكم ورحمة الله وبركاته

P
roposal ini akan akan memaparkan secara sekilas tentang  renovasi Mushola At-taqwa yang berlokasi di empat RT yakni bagian Timur RT.01, bagian Barat RT.03 dan bagian Utara RT.02 dan 05 RW.22 Perumnas Sendangmulyo, Tembalang, Semarang. Tujuan dibuatnya proposal ini adalah pembaca (Kaum Muslim) memahami latar belakang dan urgensinya pengembangan / renovasi Mushola tersebut bagi kepentingan dakwah ummat Islam bagi penduduk sekitar pada khususnya.
Selanjutnya diharapkan partisipasi dan dukungan Kaum Muslimin bagi pengembangan Mushola baik dalam tahap renovasi maupun penggunaannya selama ini dan di masa yang akan datang.

I. PENDAHULUAN
Sekitar Tahun 2000 di atas tanah Fasum Perumnas Sendangmulyo RW.22, atas kehendak dan permohonan penduduk perlunya didirikan sarana untuk ribadah / shalat bagi kaum muslimin di wilayah setempat didirikanlah Mushola At-Taqwa dengan luas : 12 x 12 M2. Mengingat penduduk yang beragama Islam di wilayah RW. 22, khususnya di RT.01-05 berjumlah lebih dari 95%. Selanjutnya sampai dengan saat ini Mushola tersebut telah menjadi pusat kegiatan ibadah dan syiar Islam bagi penduduk sekitar yang melingkupi 3 RT yang berdekatan langsung dengan lokasi mushola/masjid, ditambah dengan 3 RT dalam satu wilayah RW.22. Perumnas Sendangmulyo, Kecamatan Tembalang, Semarang.
Seiring dengan perkembangan penduduk dan jumlah jamaah Mushola, maka dirasakan daya tampung dan daya dukung Mushola yang sudah berusia lebih dari 12 tahun tersebut kini tidak memadai lagi.
Disamping itu disekitar mushola sudah berdiri rumah2 pemukiman penduduk yang boleh dikatakan cukup megah, tentunya ini sangat kontras jika dibandingkan dengan kondisi mushola yang terkesan sempit, kumuh dan pengap, jauh dari nyaman.

Kegiatan harian yang dilakukan adalah shalat berjamaah 5 waktu, pengajian TPA yang dilaksanakan setiap hari sehabis shalat ashr hingga menjelang maghrib, pengajian jamaah Ibu2 rutin tiap bulan. Kedepannya akan ditambah berbagai kegiatan syiar dakwah yang diharapkan memberi manfaat bagi masyarakat sekitar pada umumnya dan kaum muslimin pada khususnya.

Pada Bulan Ramadhan, kegiatan lebih banyak lagi dan terasa sempitnya Mushola untuk menampung kegiatan dan jamaah yang semakin banyak. Alhamdullillah sepanjang bulan Ramadhan kegiatan sholat tarawih selalu dipenuhi Jamaah dari awal sampai dengan akhir. Bahkan pada hari – hari awal, mushola sama sekali tidak mampu menampung jamaah. Sehingga jamaah ibu2 dan remaja putri menempati jalanan umum depan mushola atau “menyerobot” tempat jamaah laki-laki. Namun jika cuaca hujan, praktis jamaah ibu2 dan remaja putri tidak dapat mengikuti kegiatan  sholat tarawih tersebut.

II. JAMAAH PERLU TEMPAT LEBIH LUAS / NYAMAN
Keprihatinan mengenai keterbatasan daya tampung, daya dukung serta kondisi yang panas (pengap) Mushola  tersebut  telah kami (Jamaah / pengurus Mushola) rasakan beberapa tahun terakhir ini. Namun karena berbagai sebab, keprihatinan tersebut hanya dapat kami terima dan rasakan dengan sabar dan syukur. Hingga akhirnya pada awal bulan Mei 2012 yang baru lalu dari diskusi2 informal beberapa jamaah dan pengurus Mushola disepakati dan diniatkan untuk menambah daya tampung dan daya dukung Mushola. Pada akhirnya dengan mengucapkan Bismillaahirrohmaanirrohiim, kami Jamaah Mushola mengadakan rapat untuk membentuk panitia pengembangan / renovasi Mushola pada tanggal 13 Mei 2012 yang lalu.

II. 1. RENCANA PENAMBAHAN DAYA TAMPUNG
Mushola At-Taqwa terletak di tengah – tengah pemukiman penduduk yang rapat di sekitarnya (selengkapnya dapat dilihat di gambar skema pada lampiran dokumen proposal ini). Oleh karena itu untuk memperluas ke arah manapun tidak mungkin dilakukan. Karenanya satu-satunya jalan adalah dengan mengoptimalkan keseluruhan lahan yang ada dan meningkat bangunan secara vertikal sehingga menjadi 2 lantai. Selain karena keterbatasan lahan, pengembangan secara vertikal ini dipilih mengingat biayanya bisa ditekan.

Dengan optimalisasi lahan serta membuatnya menjadi dua tingkat maka perencanaan peruntukan adalah :
1.      Lantai 1 akan digunakan untuk jamaah bapak – bapak / kaum pria dan kaum ibu di  bagian belakang   pada kegiatan shalat lima waktu.
2.      Lantai 2 dapat digunakan untuk jamaah ibu – ibu / kaum perempuan pada kegiatan shalat  tarawih dan kegiatan pengajian anak – anak setiap sore.
3.      Untuk menambah keasrian lingkungan mushola, jika dana memenuhi, kedepannya akan dibuat Taman / Lapangan / Arena bermain di tanah fasum ini.

Dengan perencanaan demikian Insya Allah Mushola dapat mendukung sepenuhnya semua kegiatan keagamaan baik ibadah ritual, dakwah maupun sosial. Sholat 5 waktu  berjamaah tetap dapat dilakukan tanpa terganggu dengan kegiatan pengajian anak – anak, dan sholat tarawih tetap dapat dilakukan tanpa khawatir kondisi cuaca yang tidak mendukung.

Penghematan penggunaan dana juga menjadi pertimbangan utama. Oleh karena itu, pada pengembangan nantinya akan dilakukan dengan mengoptimalkan lahan yang tersedia dan menambahkan lantai dua.  Sementara kondisi tetap dibiarkan seperti saat ini, namun dengan penambahan tiang2 beton (dak) disekeliling lahan bangunan untuk menambah kekuatan dalam menyangga lantai dua yang akan dibangun.

II. 2. PERENCANAAN TEKNIS
Atas inisiatif dan kebaikan dari salah satu jamaah Mushola At-Taqwa kami, panitia pengembangan Mushola, telah dilengkapi dengan gambar perencanaan pengembangan Mushola tersebut secara lengkap mulai dari Tahap Awal hingga Tahap Akhir (Finishing). Detil gambar perencanaan tersebut disertakan dalam lampiran proposal ini.

II. 3. PERENCANAAN BIAYA & SUMBER DANA

Perencanaan Biaya
Secara garis besar perencanaan biaya terdiri dari komponen – komponen berikut:

A.  PEKERJAAN LANTAI  I :
1.  Pekerjaan Persiapan                                   Rp.         456.000,00
2.  Pekerjaan Tanah dan Pondasi                     Rp.    12.050.000,00
3.  Pekerjaan Pasangn Pondasi Batu Kali        Rp       5.508.000,00
4.  Pekerjaan Beton Bertulang                          Rp     80.601.438,00
5.  Pekerjaan Dinding dan Plesteran                 Rp     17.324.180,00
6.  Pekerjaan Kusen dan Jendela                     Rp     25.008.003,00
7.  Pekerjaan Lantai dan Keramik                     Rp     17.848.700,00
8.  Pekerjaan Instalasi Air Berih dan Kotor       Rp        1.470.500,00
9.  Pekerjaan Instalasi Listrik                             Rp       2.620.500,00
10.Pekerjaan Plafon                                          Rp         800.000,00
11.Pekerjaan Saniter                                         Rp          409.500,00
JUMLAH ANGGARAN LANTAI I                  Rp  168.065.541,00

B. PEKERJAAN LANTAI II
1.  Pekerjaan Beton Bertulang                          Rp   175.660.476,21  
2.  Pekerjaan Dinding dan Plesteran                 Rp     31.200.450,00
3.  Pekerjaan Kosen Pintu dan Jendela            Rp     14.100.000,00
4.  Pekerjaan Instalasi Listrik                             Rp       3.767.000,00
5.  Pekerjaan Lantai dan Keramik                     Rp       5.254.500,00
6.  Pekerjaan Plafon                                          Rp       7.393.800,00
7.  Pekerjaan Saniter                                         Rp          355.000.00
8.  Lain-lain                                                        Rp     10.950.000,00
JUMLAH ANGGARAN LANTAI II                 Rp  255.066.726,21

TOTAL ANGGARAN LANTAI I DAN II Rp168.065.541 + Rp 255.066.726,21
                                                                           Rp  423.132.267,54
DIBULATKAN                                                   Rp  423.000.000,00
TERBILANG : EMPAT RATUS DUA PULUH TIGA JUTA RUPIAH

Jadi rencana total biaya adalah sebesar Rp  423.000.000,00 (EMPAT RATUS DUA PULUH TIGA JUTA RUPIAH)(Selanjutnya rincian anggaran biaya tersebut disertakan dalam lampiran.)

Sumber Dana
Dalam pengembangan Mushola At-Taqwa ini, panitia mengandalkan sumber dana dari:
1. Kas Mushola At-Taqwa (Swadaya)
Kas Mushola ini berasal dari kegiatan shalat taraweh, kegiatan pengajian, zakat mal, dan lain2 yang menjadi pemasukan Mushola. Dana kas Mushola yang dapat dipergunakan sebesar +/- Rp. 5.000.000,- (Lima juta rupiah)
2.  Sumbangan dari Jamaah/Pengurus (Donatur Intern)
Bisa dipastikan akan diterima sumbangan dari pengurus / jamaah sebesar Rp. 25.000.000,- (dua puluh lima juta rupiah)
3.   Prakiraan Sumbangan / Swadaya dari warga muslim RT-RT sekitar Mushola, diharapkan terkumpul dana sbb :
RT.01      :  Rp      10.000.000
RT.02      :  Rp       5.000.000
RT.03      :  Rp      10.000.000
RT.05      :  Rp      20.000.000
TOTAL   :  Rp     45.000.000 
4.   Donatur dan sumber – sumber dana yang lain (Internal warga Muslim Sendangmulyo dan sekitarnya maupun dari Lembaga / Instansi Pemerintahan, baik Pemkot maupun Pemrov dan Luar Negeri (Online)

Mengingat rencana biaya yang diperlukan sangat besar, maka panita dan jamaah Mushola sangat mengharapkan bantuan dan dukungan dari para donatur. Selain pengajuan proposal, panitia juga mengunakan model yang lain seperti mengedarkan Kupon Infaq / Donasi yang terdiri atas 2 macam kupon dengan nilai nominalnya masing2 Rp. 10.000,- dan Rp 20.000,-  
Donatur juga dapat memberikan sumbangan dananya dengan mengisi kotak amal yang disediakan di teras Mushola, atau mentransfer dana lewat rekening bank panitia.
Untuk mengekspose kegiatan renovasi ini sekaligus untuk menjaring donasi dari pihak2 di luar wilayah mushola, kami juga merencanakan ekspose lewat dunia maya yakni dengan pembuatan email dan web (Blog) yang dikelola oleh panitia.

Adapun Informasi tentang Email, Blog dan Rekening Bank adalah sbb :

·         Email Address           :  taqwamelati@gmail.com
·         URL Blog                   :  http://www.melatitaqwa.blogspot.com
·         Nama Bank                :  BRI  – 3039 Unit Pedurungan
·         Norek. (a/n)                :  3039-01-026388-53-5  a/n :  MUSHOLA AT-TAQWA

Kondisi keuangan terakhir disertakan dalam lampiran dokumen proposal ini.

II. 4. PERENCANAAN PENGERJAAN
Bagi jamaah sekitar, urgensi keberadaan Mushola ini sangat tinggi mengingat untuk area yang cukup luas, hanya Mushola ini yang menjadi sentral aktifitas kegiatan ibadah ritual maupun dakwah. Oleh karena itu, bagaimanapun situasinya Mushola ini harus tetap dapat digunakan setiap saat. Dengan demikian panitia telah merecanakan tahapan pengerjaan yang tidak akan mengganggu aktifitas tersebut.
Secara garis besar tahapan pekerjaan akan dilaksanakan menjadi dua yaitu :
1. Pengerjaan Lantai I yang meliputi antara lain : Pekerjaan pondasi, pekerjaan beton bertulang, pekerjaan dinding/plesteran  hingga finishing dan pekerjaan saniter ( Lihat sub II.3.A )
     Tahapan ini akan mulai dikerjakan jika estimasi dana yang terkumpul mencukupi untuk beberapa bagian penting di pekerjaan awal tahap I tersebut yaitu sekitar Rp. 60.000.000,00 (enam puluh juta rupiah).
2.  Penyelesaian lantai dua
     Jika pekerjaan Tahap I sudah selesai, segera dilanjutkan dengan penyelesaian lantai II (pekerjaan beton bertulang, dinding, lantai/keramik, dan seterusnya hingga finishing)
3.   Bila memungkinkan dari segi pendanaan, program akan dilanjutkan dengan : Pembuatan Taman / Arena bermain di sebelah selatan mushola, untuk warga sekitar RW. 22. ( Rencana Jangka Panjang / Menyusul )

III.        SANGAT DIHARAPKAN PARTISIPASI DAN DUKUNGAN DARI PARA DONATUR
Sudah kita pahami bersama bahwa kegiatan dakwah dan syiar Islam merupakan fardu ‘ain yang menjadi kewajiban setiap individu muslim. Kegiatan syiar dan dakwah tersebut tentu saja disesuaikan dengan kemampuan dan keahlian masing – masing individu tiap muslim. Masing – masing individu dapat mengambi peran yang berbeda satu sama lain namun dengan tetap mengacu kepada satu tujuan bersama yaitu demi kemajuan bersama ummat muslim dalam beribadah, baik ibadah yang bersifat ritual maupun amaliah.

Dengan pemahaman demikian, maka kami panitia renovasi dan pengurus Mushola At-Taqwa mengharapkan partisipasi dan dukungan Bapak / Ibu sekalian dalam mendukung pengembangan Mushola At-Taqwa. Dalam hal ini dukungan yang kami harapkan adalah berupa sumbangan material pembangunann baik berupa Finansial / Keuangan maupun berupa bahan material yang dibutuhkan tak terkecuali tetap diharapkan do’a dan dukungan moral lainnya.
Panitia dan pengurus menyadari bahwa yang paling berkepentingan terhadap Mushola tersebut adalah masyarakat sekitar. Oleh karena itu, tahap pertama dan prioritas utama target pengumpulan dana tersebut adalah jamaah dan masyarakat sekitar. Namun dikarenakan kebutuhan dana yang cukup besar dan di sisi lain kemampuan jamaah dan masyarakat sekitar yang terbatas, maka dirasakan perlu untuk memperluas target sumber dana (donasi) di luar jamaah dan masyarakat sekeliling. Oleh karena itulah, maka proposal dan permohonan dana ini sampai ke tangan Bapak / Ibu yang terhormat.

III. 1. BENTUK SUMBANGAN / DONASI
Panitia menerima donasi/sumbangan berupa
1. Dana / Keuangan
2. Bahan / material bangunan yang diperlukan. Dengan catatan, jika material yang kami terima ternyata melebihi kebutuhan maka bahan / material tersebut akan kami lelang dengan tetap memberikan laporan kepada semua donator.

III. 2. CARA PENYAMPAIAN SUMBANGAN
1.  Dana / Keuangan
·      Donator umum dapat memberikan sumbangan dana dengan cara transfer ke rekening   Mushola At-taqwa di Bank dan No. Rekening sebagaimana diatas (Poin II.3 / hal. 6)
·      Untuk warga muslim sekitar Mushola, wilayah Sendangmulyo  serta masyarakat dari manapun, panita dapat mengambil ke tempat yang telah ditentukan oleh donator

2. Bahan / Material Bangunan
·      Donator dapat menyampaikan sumbangan tersebut ke alamat : Mushola At-Taqwa, Jl. Bukit Melati VI / 82 (atau rumah No. 81 / Bp. Ibnu) RW.22 Perumnas Sendang mulyo, Kecamatan Tembalang, Semarang.
·      Panita dapat mengambil ke tempat yang telah ditentukan oleh donator, dengan catatan lokasi di area Semarang dan sekitarnya

IV. PENUTUP
Tidak ada niat lain dari pembuatan dan penyampaian proposal ini Insya Allah semata untuk mencari keridlaan Allah SWT dengan jalan menyediakan fasilitas ibadah baik ritual maupun amaliah bagi ummat Islam di lingkungan RW.22 khususnya maupun kaum Muslimin dan masyarakat pada umumnya.
Akhirnya Kami, atas nama panitia renovasi dan pengembangan, pengurus Mushola, maupun jamaah mengucapkan terima kasih yang setulusnya atas dukungan material maupun moral dari Bapak/Ibu sekalian, disertai do’a mudah–mudahan Allah SWT meridhai dan menerima segala amal ibadah yang kita lakukan.

Panita juga siap menerima segala kritik dan sumbang saran, maupun komentar guna kemajuan dan kejayaan syiar Islam. Saran tersebut dapat disampaikan kepada panitia melalui berbagai saluran, antara lain :
1.    Sekretariat I : Mushola At-Taqwa, Jl. Bukit Melati VI / 82 (atau rumah No. 81) RW.22 Perumnas Sendangmulyo, Semarang.
2.    Sekretariat II : Jl. Bukit Melati I/29 RT.03/022 Perumnas Sendangmulyo
3.    Contact person anggota panitia seperti pada lampiran Kepanitiaan
4.    Email  dan blog panitia sebagaimana tersebut diatas.

والسلام عليكم ورحمة الله وبركاته

 Semarang, 11 Rajab 1433 H / 1  Juni 2012 M
            

Ketua Panitia                                                              Sekretaris Panitia



WASITO JIWANDONO                                            NURYANTO DWISIHYONO


Mengetahui,

Ketua LPMK Sendangmulyo                                      Ketua RW.22 Sendangmulyo



Ir. H. BAMBANG PRIYO, AhT.SH.                         GATOT HARYANTO


Camat Tembalang,                                                     Lurah Sendangmulyo
Kota Semarang.                                                          Kec. Tembalang,  Semarang.




Ir. TATA PRADANA,MT.                                         R E S O N , S. S o s.
NIP. 19560602 198703 1 002                                NIP.19631010 199210 1 001

--------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------


Laporan Keuangan per - 1 Juni 2012


NO


TGL/BL


U R A I A N


DEBET


KREDIT

1
29 Peb.12
Saldo Awal
5.053.700,00

2
15 Maret 12
Infaq RT.01
127.000,00

3

Infaq RT.02
150.000,00

4

Infaq RT.03
97.000,00

5
20 Maret 12
Listrik

58.800,00
6

PAM

15.650,00
7
25 Maret 12
Beli Papan Tulis

63.000,00
8
16 April 2012
Infaq RT.01
106.500,00

9
17 April 2012
Infaq Bp. Imam N (RT.02)
100.000,00



Infaq RT.03
80.000,00

10
20 April 2012
Listrik

59.500,00
11

PAM

16.750,00
12
10 Mei 2012
Infaq RT.01
106.500,00

13

Infaq RT.03
106.000,00

14
15 Mei 2012
Listrik

60.000,00
15

PAM

17.500,00
16
31 Mei 2012
SALDO AKHIR
5.926.700,00
291.200,00

17

1 Juni 2012


SALDO AWAL

5.635.500,00


Total Kas : Lima juta enam ratus tiga puluh lima ribu lima ratus rupiah
( Tersimpan di Rekening Bank = Rp 5.000.000,00 dan Kas Kecil di Bendahara
Rp 635.500,- )

NB : Keterangan lain tentang Proposal, ada pada lampiran2 di label : PROPOSAL







1 komentar:

  1. Assalamualaikum Salam sejahtera untuk kita semua, Sengaja ingin menulis
    sedikit kesaksian untuk berbagi, barangkali ada teman-teman yang sedang
    kesulitan masalah keuangan, Awal mula saya mengamalkan Pesugihan Tanpa
    Tumbal karena usaha saya bangkrut dan saya menanggung hutang sebesar
    1M saya sters hampir bunuh diri tidak tau harus bagaimana agar bisa
    melunasi hutang saya, saya coba buka-buka internet dan saya bertemu
    dengan KYAI ERLANGGA, awalnya saya ragu dan tidak percaya tapi selama 3 hari
    saya berpikir, saya akhirnya bergabung dan menghubungi KYAI ERLANGGA
    kata Pak.kyai pesugihan yang cocok untuk saya adalah pesugihan
    penarikan uang gaib 4Milyar dengan tumbal hewan, Semua petunjuk saya ikuti
    dan hanya 1 hari Astagfirullahallazim, Alhamdulilah akhirnya 4M yang saya
    minta benar benar ada di tangan saya semua hutang saya lunas dan sisanya
    buat modal usaha. sekarang rumah sudah punya dan mobil pun sudah ada.
    Maka dari itu, setiap kali ada teman saya yang mengeluhkan nasibnya, saya
    sering menyarankan untuk menghubungi KYAI ERLANGGA Di Tlp 085-298-609-998
    agar di berikan arahan. Supaya tidak langsung datang ke jawa timur,
    saya sendiri dulu hanya berkonsultasi jarak jauh. Alhamdulillah, hasilnya sangat baik,
    jika ingin seperti saya coba hubungi KYAI ERLANGGA pasti akan di bantu Oleh Beliau
    UNTUK INFO LEBIH JELAS KLIK DISINI

    http://pesugihanbngp99.blogspot.co.id/

    BalasHapus

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...